Menarik sekali mengikuti sepak terjang menteri satu ini. Selain
gayanya yang berbeda dengan gaya menteri-menteri lain, rupanya Menteri
Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti juga sadar internet, sadar media
sosial. Dari pantauan Liputan6.com, setidaknya wanita asal Pangandaran,
Jawa Barat ini memiliki enam akun facebook. Di beberapa
akunnya, pemilik dan Presdir PT ASI Pudjiastuti Marine Product ini cukup
aktif menyapa dan bersuara. Entah memberitahu, minta dukungan, atau
sekadar menyapa bahkan membuat puisi dia lakukan.
Berikut satu puisi yang Susi sampaikan di facebooknya.Bukan tampilan seseorang yang membuat seseorang itu maju.
Tetapi tekad dan kejujuran itu sendiri yg akan membuat kita maju.
Karena senjata kita didunia ini cuma mulut.
Bukan jabatan
bukan kekayaan
ataupun kekuasaan.
Bangsa ini akan maju..
Nelayan akan makmur..
Kelautan indonesia akan aman dari campur tangan mereka yg gila harta.
Itu semua bukan dari saya tetapi dari anda dan seluruh rakyat indonesia.
Saat ini saya dicaci,
tetapi cacian itu yang semakin mendorong saya untuk semakin maju.
Terima kasih atas dukungan kalian..
Title: Puisi Dari Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti Menanggapi Cacian Atas Dirinya
Posted by:
Published :2014-11-01T18:45:00+07:00
Puisi Dari Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti Menanggapi Cacian Atas Dirinya
Posted by:
Published :2014-11-01T18:45:00+07:00
Puisi Dari Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti Menanggapi Cacian Atas Dirinya
0 komentar:
Post a Comment